Pages

Profile MTs. Plus Nurul Ikhlas

Madrasah Tsanawiyah Plus Nurul Ikhlas merupakan Lembaga pendidikan formal yang bernaung dibawah Lembaga Pendidikan Pondok Pesantren Nurul Ikhlas. Madrasah ini didirikan pada tahun 2006 atas dorongan warga sekitar Pondok Pesantren Nurul Ikhlas dan Wali Santri sebagai bentuk perimbangan pendidikan Non Formal di Pesantren.
Madrasah Tsanawiyah Nurul Ikhlas, dibuka pada tanggal 10 Juli 2006 dengan jumlah siswa siswi sekitar 45 siswa. Alhamdulillah berkat kharisma Pengasuh Pondok pesantren Nurul Ikhlas serta kerjasama warga dan Stekholder, perkembangan Madrasah Tsanawiyah Plus Nurul Ikhlas yang dikepalai oleh Bapak Soekarno, S.Pd membawa kemajuan yang cukup signifikan. Sehingga pada tahun 2007 sudah dapat Izin operasional sementara dari Departemen Agama Bidang Mapenda Sidoarjo yang selanjutnya Tahun 2009 sudah dapat Izin Operasional secara resmi.
Tahun 2010 merupakan tahun pertama  MTs Plus Nurul Ikhlas di Akreditasi dengan pengajuan sendiri atas dorongan Lembaga LAPIS dari Australia yang telah rela meluangkan waktu, tenaga dan biaya untuk ikut memajukan pendidikan dan kwalitas MTs Plus Nurul Ikhlas. Alhamdulillah dengan Madrasah yang masih seumur jagung, perkembangannya semakit pesat sampai mendapatkan status Akreditasi B.
Tahun 2009 merupakan tahun pertama Madrasah Tsanawiyah Nurul Ikhlas meluluskan siswa-siswinya dan alhamdulillah 100 % lulus dengan nilai yang cukup memuaskan.
Pada tahun yang sama (2009), telah dibuka Madrasah Aliyah Nurul Ikhlas sebagai wadah bagi para lulusan Madrasah Tsanawiyah nurul ikhlas untuk melanjutkan pendidikan formalnya ke jenjang yang lebih tinggi.

0 komentar:

Posting Komentar